Indiespot.id-Medan, Beragam aplikasi kencan daring semakin banyak ditemui di platform penyedia aplikasi. Tujuan dari memasang aplikasi ini jelas untuk berkenalan dengan teman baru, atau bisa juga ke jenjang yang lebih serius.
Namun bagaimana jika ada aplikasi kencan yang islami? Ya aplikasi kencan islami ini hanya dikhususkan untuk mereka para pencari jodoh yang beragama islam saja.
Dikutip dari detikinet, berikut 5 aplikasi kencan islami yang populer digunakan banyak orang.
1. Muzmatch
Muzmatch merupakan aplikasi kencan muslim yang memiliki pengguna terbanyak saat ini. Jumlahnya mencapai 2,5 juta orang dari seluruh dunia.
Saat ini sudah ada 50 ribu pasangan yang menikah telah dipertemukan oleh Muzmatch. Cara menggunakan aplikasi ini sangatlah mudah, terlebih dulu kamu memajang foto yang asli dan tuliskan profil singkatmu.
2. Veil
Aplikasi buatan Dubai ini menawarkan kemudahan mencari pasangan muslim dengan cara halal dan menyenangkan. Kamu bisa menemukan pasangan dari seluruh dunia.
Veil menyediakan kerudung digital untuk menutupi profil secara default dan akan terbuka saat ada kecocokan. Agar menambah kenyamanan pengguna, tersedia fitur laporan dan blokir yang mudah dalam aplikasi.
3. Indonesian Muslim Match
Aplikasi yang satu ini, sesuai namanya hanya mengkhususkan pencarian pasangan asal Indonesia. Setiap pengguna dapat mengintip siapa yang melihat dan menyukai profilnya.
Tak hanya itu tiap hari diberikan kesempatan menggunakan Superchat untuk menghubungkan ke seseorang secara langsung tanpa menunggu mereka menyukai kembali. Aplikasi ini menjanjikan kamu bertemu dengan 30 kecocokan tiap harinya.
4. Pure Matrimony
Pure Matrimony mengklaim sebagai layanan pernikahan muslim pertama yang memperkenalkan Tes Kecocokan Kepribadian berdasarkan model Myers-Briggs untuk membantu pengguna menentukan kompatibilitas yang sebenarnya pada tingkat yang lebih dalam.
Aplilasi ini menggunakan sistem pencocokan murni dengan 3 langkah unik yang dirancang untuk membantu pengguna terhubung dengan orang yang tepat dengan cara yang halal.
5. Minder
Minder merupakan aplikasi kencan lainnya, untuk membantu muslim mencari pendamping. Aplikasi besutan Haroon Mokhtarzada ini punya 1 juta pengguna di seluruh dunia dan sudah menghantarkan lebih 10 ribu pasangan muslim ke jenjang pernikahan.
Di Minder, pengguna dapat melihat wajah dan profil singkat pengguna lain. Mereka dapat memilih untuk menggeser ke kiri jika tidak tertarik atau menggeser ke kanan jika tertarik. Jika kedua pengguna sama-sama menggeser ke kanan profilnya satu sama lain, ruang obrolan terbuka, memungkinkan merak untuk melakukan percakapan. (E4)