Tingkatkan Komitmen ke Pelanggan, PLN Icon Plus Sumbagut Kunjungan ke Bank Mestika

  • Whatsapp

Indiespot.id, Medan- PLN Icon Plus Strategic Business Unit (SBU) Regional Sumatera Bagian Utara, Jumat (19/7/2024), melakukan kunjungan ke PT Bank Mestika Dharma, Tbk. Jalan KH Zainul Arifin, No.118 Kota Medan.

Hal ini dilakukan sebagai salah satu wujud apresiasi PLN Icon Plus terhadap kesetiaan Bank Mestika yang sudah menggunakan layanan jaringan PLN Icon Plus sejak tahun 2015.

Bacaan Lainnya

Selain sosialisasi, Dalam kunjungan ini juga PLN Icon Plus Sumbagut juga melakukan pemaparan, PLN Icon Plus sebagai subholding PLN beyond kWh tidak hanya hadir sebagai perusahaan yang menyediakan solusi digital dan konektivitas, tapi juga menghadirkan layanan terintegrasi dengan konsep Smart dan Green Energy yang dimiliki oleh PLN Icon Plus yaitu Layanan PV Rooftop.

Hadir dalam acara kunjungan ini PLN Icon Plus Sumbagut Ajun Muhammad Imanto selaku Senior Manager SBU Regional Sumbagut dan Ibu Afira Genubhy selaku Manager Pemasaran dan Penjualan SBU Regional Sumbagut.

Sedangkan di sisi Bank Mestika dihadiri langsung oleh Presiden Direktur Bank Mestika Bapak Achmad Kartasasmita, Bapak Hendra Halim sebagai Wakil Presdir, Bapak Yusri Hadi sebagai Direktur Umum, Bapak Andy sebagai Direktur Kepatuhan, Bapak Harun Ansari sebagai Direktur Operasional, dan Bapak Paiman sebagai Kabag Logistic

Direktur Utama PLN Icon Plus, Ari Rahmat Indra Cahyadi, mengungkapkan secara terpisah, PLN Icon Plus bukan hanya memberikan layanan solusi digital, tetapi kami juga mengembangkan bisnis yang mendukung transisi energi.

Terlebih Indonesia memiliki target mencapai Net Zero Emission pada tahun 2060,” sebutnya.

General Manager PLN Icon Plus SBU Sumbagut, Ajun Muhammmad Imanto dalam sambutannya menyampaikan terimakasih kepada Bank Mestika yang sudah menjadi pelanggan setia dari PLN Icon Plus, kunjungan ini sebagai wujud komitmen PLN Icon Plus kepada Pelanggan bertujuan untuk menjalin silaturahmi dan juga lebih mengenal PT Bank Mestika yang sudah menjalin kerjasama dengan PLN Icon Plus selama ini.

Ajun juga menjelaskan bahwa, Transisi energi merupakan salah satu komitmen PLN Icon Plus untuk menghadirkan solusi energi yang bersih dan ramah lingkungan serta berkelanjutan yang dihadirkan melalui pemanfaatan energi baru terbarukan (EBT) berbasis teknologi dalam layanan PV Rooftop.

Dengan menggunakan PV Rooftop, para pengguna dapat menghemat energi dan juga mengurangi dampak negatif terhadap lingkungan hidup. Tutup Ajun

Selanjutnya dalam kesempatan yang sama, Presiden Direktur Bank Mestika Bapak Achmad Kartasasmita mengungkapkan ketertarikan terhadap layanan PLN Icon Plus yang bukan hanya menyediakan layanan jaringan internet.

Ia menambahkan, pemaparan Ini menarik, karena PLN Icon Plus menyediakan produk dan layanan yang mendukung pengurangan emisi karbon. (Au)

Pos terkait