Seorang Polisi di Medan Ditembak Oleh OTK

  • Whatsapp
Lokasi polisi di Medan ditembak oleh OTK. Selasa (27/10). (indiespot.id/istimewa)

Indiespot.id-Medan, Personel kepolisian Polsek Medan Barat Kota Medan, Aiptu R, ditembak orang tidak kenal (OTK) di sebuah tempat cuci kendaraan (doorsmeer) Jalan Gagak Hitam Kota Medan. Aiptu R mengalami luka tembak di bagian perut.

Kapolrestabes Medan Kombes Pol Riko Sunarko, membenarkan kejadian itu. “Benar, ada anggota kita, ditembak. Saya mau ke rumah sakit,” ujar Riko, Selasa (27/10).

Bacaan Lainnya

Riko menambahkan, adapun kronologis kejadian, diketahui senjata milik Aiptu R sempat direbut pelaku. Kemudian pelaku menembak Aiptu R sebanyak tiga kali.

“Tiga kali ditembak, 2 kena perut satunya lagi nggak kena. Senjatanya direbut,” ujar Riko

Sementara itu dari informasi yang dihimpun, pelaku penembakan diduga seorang mantan pecatan anggota Brimob berinisial K. Dia merupakan warga Jalan Bhayangkara, Kecamatan Medan Tembung.

Peristiwa terjadi sekitar pukul 12.35. Awalnya korban bersama rekanya duduk di doorsmeer miliknya. Lalu tiba-tiba K datang bersama rekanya sekitar 6 orang, mereka mencari rekan Aiptu R, berinisial KA yang diduga berhutang kepada pelaku.

Tanpa sebab yang jelas K mengeluarkan double stick dan  menghacurkan steling dan pintu kaca doorsmeer milik korban. Karena melakukan pengerusakan, Aiptu R menembak ke arah kaki K, namun tembakannya meleset.

Lalu K mengejar Aiptu R ke sebuah  ruangan dan memukul Aiptu R menggunakan doublestick. Selanjutnya senjata api Aiptu R jatuh dan di rampas oleh K, untuk kemudian menembakannya ke arah Aiptu R. Usai menembak Aiptu R, pelaku bersama teman-temanya kabur. Sementara Aiptu R dilarikan ke RS Bhayangkara Medan. (E4)

Pos terkait