Buronan Interpol Ditangkap di Asahan Padahal Telah Menikah Dengan Perempuan Asal Medan

  • Whatsapp
Interpol saat menjelaskan kepada diduga istri firman. Foto : Ist / indiespot.id

Buronan Interpol (International Criminal Police Organization) atau dalam bahasa Indonesia disebut Organisasi Polisi Kriminalitas Internasional seorang warga Pakistan bernama Husein Shah alias M.Firman (34) dilaporkan telah berhasil ditangkap pada hari Selasa, (21/1) di Kecamatan Siumbut-umbut, Kabupaten Asahan, Sumut.

Firman menjadi buronan setelah terlibat kasus pembunuh satu keluarga yang terdiri dari 4 orang. Kejadian itu saat ia berusia 25 tahun.

Bacaan Lainnya
KTP Milik Firman. Foto : Ist / indiespot.id

Berdasarkan informasi yang dihimpun, Motif pembunuhan itu lantaran Dendam. Disebut-sebut keluarga firman terlebih dahulu dihabisi nyawa nya.

Hal tersebut yang membuatnya nekat melakukan pembalasan.

Setelah selesai melakukan aksi sadis nya Firman berupaya menghindari jeratan hukum di negaranya, sehingga membuatnya hidup berpindah pindah negara lalu akhirnya tiba di Indonesia pada 2 tahun silam.

Firman di Indonesia pertamanya sampai di daerah Dumai, Riau. Dan sejak lima bulan lalu dia telah sampai ke Sumut.

Ada hal yang menarik perhatian. Sang Buron memiliki KTP (Kartu Tanda Penduduk) dan SIM (Surat Izin Mengemudi) Golongan A asal Indonesia.

SIM Milik Firman. Foto : Ist / indiespot.id

Selain itu Firman ternyata telah menikah dengan seorang perempuan asal Kota Medan namun tidak diketaui telah berapa lama.

Kasubdit III/Jatanras Direskrimum Polda Sumatera Utara, Kompol Taryono saat dikonfirmasia wartawan membenarkan penangkapan itu.

“Itu (Dia Firman) buronan Interpol dalam kasus pembunuhan satu keluarga di Pakistan. Kita ikut mendampingi penangkapan tersangka,” kata Taryono pada hari Rabu (22/1).

Kompol Taryono melanjutkan, Setelah ditangkap lalu ditanya tersangka mengakui perbuatanya.

Selanjutnya Firman Diserahakn ke Pakistan untuk proses hukum lebih lanjut. “Proses hukum selanjutnya kita serahkan ke negara asalnya,” ujar Taryono. (E3)

Pos terkait