KSAL: Pencarian Black Box Sriwijaya Air Difokuskan ke 1 Sektor

  • Whatsapp
Panglima TNI bersama Menhub tinjau lokasi ditemukannya serpihan pesawat Sriwijaya Air SJ 182 (Indiespot.id/Puspen TNI)

Indiespot.id-Jakarta. Tim penyelam gabungan TNI AL terus berupaya menemukan black box Sriwijaya Air JT 182.

Berdasarkan evaluasi dari proses pencarian kemarin, KSAL Laksamana Yudo Margono mengatakan, pencarian Black Box kini berfokus pada satu titik. Laksamana Yudo pun langsung memantau proses pencarian tersebut.

Bacaan Lainnya

“Sektornya tinggal 1. Kita buat segitiga luasnya 140 x 100 meter semoga ini semakin fokus,” kata Laksamana Yudo kepada wartawan di KRI Rigel, Senin (11/1).

Menurut Laksamana Yudo, pencarian Sriwijaya Air seharusnya lebih mudah dibanding saat pencarian Lion Air di perairan Karawang. Sehingga diharapkan black box dapat segera ditemukan. Namun, bila serpihan pesawat masih banyak di dasar laut, akan menyulitkan penyelam dalam menemukan black box.

“Tidak semudah itu, waktu SAR Lion Air butuh waktu lama juga karena puing-puing di situ. Puing masih sedikit akan diambil terus dan black box akan segera ditemukan,” tambahnya.
Sebelumnya Panglima TNI Marsekal Hadi Tjahjanto memang menyebutkan KRI Rigel menangkap sinyal dari black box dan menemukan lokasinya. Tugas kemudian berpindah ke penyelam untuk menemukan black box itu. (EA)

Pos terkait