4 Kesalahan Pengunaan Skincare untuk Jerawat yang Wajib Kamu Hindari

  • Whatsapp
Ilustrasi kulit berjerawat (Indiespot.id/Freepik: wayhomestudio)

Indiespot.id-Medan. Kulit cerah dan mulus sudah pasti impian setiap orang terlebih perempuan. Perlahan, saat masa puber, masalah hormon atau eksternal lainnya memicu timbulnya jerawat dan masalah kulit lainnya. Pastinya sebel dong.

Menggunakan skincare sudah pasti menjadi andalan untuk membantu permasalahan kulit wajah, seperti berjerawat. Tapi, terkadang walau sudah menggunakan skincare untuk kulit berjerawat kok malah makin parah ya?

Bacaan Lainnya

Berikut Indiespot rangkum dari Female Daily, berikut 4 kesalahan dalam penggunaan skincare untuk kulit berjerawat!

1. Langsung Pakai Skincare dengan Persentase Tinggi.

Ilustrasi kulit berjerawat (Indiespot.id/Freepik: wayhomestudio)

Pasti kita kadang suka engga sabaran dan ingin jerawat cepat ilang, jadi suka langsung memilih obat jerawat dengan persentasi tinggi. Padahal belum tentu cocok lho di muka kamu.

Lebih baik, kamu menggunakan obat jerawat dengan presentasi rendah sebab sama seperti produk skincare lainnya, obat jerawat pun sifatnya personal. Bisa saja di teman kamu gapapa langsung pakai dengan kadar yang tinggi, tapi di kulitmu malah menyebabkan iritasi.

Penting untuk kamu ketahui, umumnya bahan dasar dalam skincare jerawat bisa membuat kulit jadi kering yang justru jadi semakin mudah iritasi. Jadi sebaiknya kamu memulai dari presentasi yang rendah dulu, misalnya, pakai Benzoyl Peroxide 2.5% sebelum naik ke 5% atau 10%.

2. Dipakai di Seluruh Wajah

Ilustrasi menggunakan skincare (Indiespot.id/Freepik: cookie studio)

Untuk kamu yang suka malas membaca keterangan produk, mungkin ini salah satu penyebabnya. Skincare jerawat memilik banyak ragam, kalau produk yang kamu pakai merupakan spot treatment, cukup dipakai di area yang berjerawat saja, haram di area wajah lainnya.

Mengapa? karena jerawat juga bisa muncul akibat moisture barrier rusak dan kulitmu dehidrasi. Bukannya hilang, justru jadi ada kemungkinan jerawat baru akan muncul di area lain. Satu lagi, kuncinya adalah jangan terlalu banyak dan tidak perlu mengusap dengan tenaga ekstra atau dipakai terlalu sering.

3. Terlalu Sering Re-apply

Ilustrasi kulit iritasi (Indiespot.id/Pixabay: Joseph Mucira)

Kunci menggunakan skincare memang harus konsisten, tapi bukan berarti kamu menggunakannya secara berlebihan. Keseringan mengulang pemakaian malah akan menimbulkan masalah kulit baru, seperti itasi, memerah, atau bahkan sampai mengelupas.

Untuk spot treatment, biasanya kamu cukup pakai dua kali sehari saja, yaitu setelah membersihkan wajah di pagi hari dan sebelum tidur di malam hari. Exfoliating toner bisa dipakai satu sampai dua kali seminggu. Dan penting banget untuk pakai sunscreen juga ya pagi atau siang harinya.

4. Terlalu Cepat Ganti ke Skincare Lain

Ilustrasi skincare (Indiespot.id/Pexels: thirdman)

Siapa di sini yang hobi gonta-ganti skincare? Bisajadi inilah alasan kenapa kulit berjerawatmu gak kunjung sembuh.

Mungkin kamu berpikir penggunaan produk tersebut tidak memiliki pengaruh apapun, padahal kamu baru memakai produk itu tak lebih dari seminggu. Kamu belum memberikan waktu untuk skincare-nya bekerja dan sudah memutuskan untuk ganti produk lain.

Umumnya, produk skincare memerlukan tiga sampai empat minggu untuk menunjukkan hasilnya. Kecuali produk yang kamu gunakan menimbulkan efek samping negatif, seperti iritasi, mengelupas, perih berlebihan, kamu harus bersabar terlebih dahulu. Bukannya lebih berbahaya jika efeknya sudah terasa di kurang tiga kali pemakaian?

Nah, itu dia 4 kesalahan dalam penggunaan skincare untuk kulit berjerawat. Jadi di sini siapa yang salah? skincare atau cara kamu memakainya? Semoga bermanfaat! (EA)

Pos terkait